Investor yang membeli obligasi ritel akan mendapatkan kupon sebagai pendapatan tetap tiap bulannya
29 Jun 2021

Ketahui Ragam Investasi Obligasi Ritel

Menghadapi pergerakan situasi ekonomi saat ini, obligasi ritel atau surat utang negara menjadi salah satu jenis investasi dalam mata uang rupiah yang banyak dilirik oleh investor. Selain nilai kuponnya yang relatif lebih tinggi dibandingkan bunga deposito, obligasi ritel di Indonesia memiliki risiko rendah karena dijamin Undang-undang dan diterbitkan langsung oleh Pemerintah Republik Indonesia untuk mendanai APBN.

Investor yang membeli obligasi ritel akan mendapatkan kupon sebagai pendapatan tetap tiap bulannya, dan menerima kembali seluruh nilai pokok investasi di saat jatuh tempo. Obligasi ritel hanya dijual di periode tertentu, karena itulah Anda perlu mengetahui jenis-jenisnya sebelum Anda memutuskan untuk mulai berinvestasi obligasi ritel.

Jenis-jenis Obligasi Ritel

  • Obligasi Negara Ritel (ORI)
    ORI dapat diperjual belikan ke investor lainnya di Pasar Sekunder sehingga memiliki potensi capital gain jika nilai pokoknya naik. ORI termasuk obligasi ritel pemerintah yang khusus dijual secara online dan ditunjang dengan platform e-SBN.

  • Savings Bond Ritel (SBR)
    SBR memiliki kupon mengambang atau floating. Nilai kupon awal saat penjualannya menjadi nilai minimal hingga jatuh tempo, namun ada potensi naik ke depannya mengacu pada BI 7 Day Reverse Repo Rate setiap tiga bulan sekali, sehingga menawarkan keuntungan yang lebih besar. SBR tidak dapat dijual kembali, tapi memiliki fasilitas early redemption atau pencairan sebagian nilai pokok investasi setelah jangka waktu tertentu.

  • Sukuk Tabungan (ST)
    Dikelola tanpa mengandung unsur maysir (judi) gharar (ketidakjelasan) dan riba (usury), serta telah dinyatakan sesuai syariah oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI). Seperti halnya SBR, ST memiliki kupon mengambang dan memiliki fasilitas early redemption.

  • Sukuk Ritel (SR)
    SR dikelola dengan prinsip syariah dan dapat diperjual belikan ke investor lainnya di Pasar Sekunder, menawarkan potensi capital gain.

Untuk mulai berinvestasi obligasi ritel, Anda membutuhkan Single Investor Identification (SID) atau nomor ID investasi yang merupakan tanda bahwa Anda resmi terdaftar sebagai investor pasar modal. Proses pendaftarannya mudah, cukup dengan membuka halaman Obligasi di Aplikasi digibank by DBS dan mengisi data pribadi. Setelahnya, Anda tinggal menunggu email konfirmasi bahwa SID telah aktif.

 Pembelian produk obligasi ritel juga dapat Anda lakukan dengan praktis secara online melalui Aplikasi digibank by DBS, kapan pun dan di mana pun Anda berada. Temukan pula informasi lengkap mengenai tiap produk, atau diskusikan dengan kami agar Anda dapat yakin berinvestasi obligasi ritel di saat yang tepat.

Mari Diskusi bersama kami sekarang untuk mulai berinvestasi obligasi ritel.