Kredit tanpa agunan menjadi produk pinjaman dari bank yang banyak difavoritkan. Selain pengajuannya mudah, pemakaian pinjaman ini juga sangat fleksibel. Kamu bahkan bisa menggunakannya untuk memenuhi kebutuhan hobimu.
Bagi kamu yang hobi mengendarai American Muscle, pinjaman ini bisa kamu andalkan untuk melakukan upgrade. Ya, kamu bisa upgrade mobil American Muscle-mu itu agar tampilannya jadi jauh lebih menarik dan bernilai tinggi!
Tips Upgrade Mobil American Muscle
Mobil American Muscle memang sangat populer di kalangan pencinta otomotif. Jenis mobil ini berasal dari Amerika Serikat dan beredar pada tahun 1960-1970. Kamu pasti sudah sering melihatnya di film-film Hollywood.
Dikutip dari Otoklix, mobil yang dilengkapi performa mesin V8 ini sangat diminati oleh banyak orang. Mobil ini merupakan mobil klasik langka yang memiliki 2 kursi dan desain bodinya sangat antik.
Pencinta mobil ini sebaiknya memang melakukan upgrade atau modifikasi agar performa mobil jadi relevan untuk digunakan di zaman sekarang. Berikut adalah beberapa tips upgrade mobil American Muscle yang bisa kamu terapkan:
● Lakukan Pemeriksaan Terlebih Dahulu
Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memeriksa kondisi mobil terlebih dahulu secara menyeluruh. Pemeriksaan ini sangat penting untuk mengetahui seperti apa kondisi mobil tersebut dari luar dan dalam.
Jika kamu ingin melakukan upgrade, maka secara otomatis kamu harus tahu apa saja yang ingin di-upgrade. Hal ini hanya bisa kamu ketahui jika kamu sudah paham kondisi mobil tersebut secara keseluruhan.
Dalam hal ini kamu akan membutuhkan bantuan mekanik atau paling tidak orang yang paham betul tentang American Muscle. Mereka dapat memberi informasi yang tepat mengenai status mobilmu dan memberi saran yang bermanfaat.
● Upgrade Mesin Mobilmu
Tidak ada salahnya memulai dengan internal upgrades. Kamu bisa melakukan upgrade mesin untuk meningkatkan performa dan membuat mobil ini jadi lebih relevan untuk dipakai di zaman sekarang.
Seperti kamu ketahui bahwa mobil ini cukup lama dirilis di pasaran jadi bukan hal yang aneh jika tipe mesin yang digunakan juga kuno. Kamu juga mungkin akan sulit mendapatkan performa mesin yang terbaik.
Lebih baik lakukan upgrade dengan memperhatikan beberapa aspek. Dalam hal ini kamu bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan mekanik atau mereka yang berpengalaman di bidang mesin American Muscle.
Upgrade mesin ini juga bisa kamu lakukan bersama proses upgrade bagian internal mobil. Misalnya saja memasang camshaft dengan daya angkat yang jauh lebih tinggi, piston ringan, juga connecting rods.
Mengapa dibutuhkan internal upgrade bersamaan dengan pembaruan mesin ini? Internal upgrade bisa secara efektif membantu mengoptimalkan performa mesin sehingga mobil akan bekerja lebih baik lagi.
● Pasang Power Steering
Beberapa tipe mobil American Muscle sebenarnya sudah dilengkapi power steering. Namun ada juga yang belum memilikinya. Jika mobilmu kebetulan adalah tipe yang belum dilengkapi power steering, maka pasang saja.
Penambahan sistem power steering tidak akan memberikan kerugian pada mobilmu. Sistem ini tidak akan mengganggu performa mesin dan bahkan malah bisa mempermudah kamu saat mengemudi.
Sistem power steering tersebut bisa membantu mobil melewati tikungan dengan mulus. Selain itu penambahan sistem ini juga bisa memberi pengalaman berkendara yang jauh lebih baik.
● Lakukan Upgrade Ban dan Suspensi
Kamu juga bisa melakukan upgrade di bagian ban dan suspensi. Kedua hal ini sangat berpengaruh pada kenyamanan saat berkendara di berbagai medan. Jadi pastikan kamu memilih tipe ban yang tepat dan memperbaiki sistem suspensinya.
Pada dasarnya jenis mobil ini memang hanya digunakan untuk keperluan hobi. Namun pasti akan ada waktunya kamu ingin mengendarai mobil tersebut. Jadi jangan ragu untuk mengganti ban mobil dengan yang berkualitas tinggi.
Sementara itu untuk sistem suspensi mobil kamu sebaiknya berkonsultasi dulu dengan mekanik yang berpengalaman. Lakukan upgrade sistem suspensi agar guncangan dalam mobil saat berkendara jadi lebih minim.
Penggunaan ban yang tepat dan upgrade sistem suspensi pada mobil akan memberi kenyamanan selama berkendara. Tidak hanya itu, keduanya juga bisa membantu menjaga kondisi mobil tetap prima di jalanan.
● Lengkapi dengan Fitur Keamanan
Cobalah untuk melengkapi mobil American Muscle-mu dengan fitur-fitur keamanan yang jauh lebih memadai. Bisa jadi tipe mobil ini memang tidak punya fitur keamanan yang lengkap mengingat mobil ini adalah keluaran lama.
Jika kamu ingin merasa lebih aman dan nyaman berkendara menggunakan mobil antik ini maka tambahkan dulu fitur keamanan. Bisa dimulai dari upgrade sabuk pengaman lalu memasang alarm dan GPS tracking.
Sebenarnya ada banyak jenis fitur keamanan yang mungkin bisa kamu tambahkan di mobil American Muscle-mu. Tinggal menyesuaikan saja dengan kebutuhan pemakaian dan pastikan kamu memilih produk yang berkualitas.
Fitur keamanan ini sangat penting untuk ditambahkan apalagi sekarang harga mobil American Muscle tidaklah murah. Selain itu semua fitur tersebut juga bisa membuat kamu merasa aman selama menggunakan mobil.
Di era ketika mobil ini keluar, fitur keamanan mobil tidak selengkap sekarang. Jadi akan sangat disayangkan jika kamu menggunakan mobil ini sekarang namun tidak melakukan upgrade pada fitur keamanannya.
● Tambahkan Teknologi
Jangan lupa tambahkan juga beberapa bentuk teknologi agar kamu benar-benar terlihat upgrade mobil. Sama halnya dengan fitur keamanan, mobil ini tidak punya kelengkapan teknologi yang mendukung.
Di zaman serba canggih seperti sekarang ini, kebanyakan pencinta mobil klasik tetap ingin menambahkan teknologi modern di dalam mobil mereka. Contohnya saja slot USB, bluetooth, speakers, dan masih banyak lagi.
Tentunya ada banyak sekali bentuk teknologi modern yang bisa kamu tambahkan di mobil ini. Sesuaikan saja dengan kebutuhanmu dan pastikan bujet yang kamu miliki bisa mencukupi.
Di sinilah kamu bisa merasakan manfaat kredit tanpa agunan dari bank untuk melengkapi kebutuhan hobimu. Dana pinjaman tersebut bisa kamu manfaatkan untuk menambahkan teknologi modern di mobil American Muscle kesayanganmu.
● Lakukan Upgrade di Bengkel Terpercaya
Jangan lupa satu tips penting yang juga harus kamu lakukan yaitu upgrade mobilmu ini hanya di bengkel terpercaya. Pastikan kamu memilih bengkel yang memang berpengalaman menangani American Muscle.
Proses upgrade dan modifikasi mobil ini tidaklah mudah. Apalagi mobil tersebut juga dibanderol dengan harga yang mahal. Jadi pastikan kamu menyerahkan penanganan modifikasinya ke pihak yang profesional.
Kesimpulan
Bagi kamu yang ingin upgrade mobil American Muscle dan butuh biaya yang memadai, jangan ragu untuk menggunakan DBS KTA. Produk kredit tanpa agunan yang satu ini memiliki beragam kelebihan yang bisa kamu andalkan.
Pinjaman ini memiliki limit sampai Rp300 juta. Selain itu, kamu juga bisa menikmati cicilan sampai 36 bulan dan bunga flat mulai dari 0,88%.
Memang dibutuhkan biaya yang tidak sedikit untuk upgrade mobil American Muscle. Tapi kamu bisa memenuhi kebutuhan biaya tersebut lewat kredit tanpa agunan DBS KTA. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, klik di sini!
Apply digibank KTA