angkringan
30 Jan 2024

Tips Bisnis Warung Angkringan, Kembangkan jadi Modern!

Apakah kamu pernah membeli atau nongkrong di warung angkringan? Sepertinya, keberadaan warung angkringan sudah seperti jamur di musim hujan alias di setiap sudut wilayah di Jawa pasti ada dan tidak terbatas di daerah Yogyakarta saja.

Warung angkringan merupakan ikon warung kuliner Indonesia yang memiliki ciri khas meja sederhana di pinggir jalan. Angkringan ini biasanya menawarkan makanan lezat dengan harga terjangkau.

Namun dengan seiring berjalannya zaman dan keberadaan warung angkringan yang semakin menjamur, sebagai pebisnis warung angkringan tentu wajib melakukan gebrakan baru agar pelanggan tetap datang. Yuk, ikuti tips mengembangkan bisnis warung angkringan menjadi modern dengan bantuan dana pinjaman kilat!

Perbedaan Bisnis Warung Angkringan Tradisional dan Modern

Jika kamu membuka bisnis warung angkringan, mungkin sudah saatnya mengubah konsep bisnis kamu agar tetap menarik bagi pelanggan dan meningkatkan omzet. Salah satu caranya adalah mengubah konsep warung angkringan dari tradisional ke modern.

Tapi, hal pertama yang wajib kamu ketahui adalah aspek-aspek yang membedakan antara kedua jenis warung tersebut. Berikut ini perbedaan warung angkringan tradisional dan modern yang wajib kamu ketahui:

●       Pilihan Lokasi Angkringan

Ide warung angkringan modern tentu merupakan pengembangan dari warung angkringan tradisional. Hal pertama yang membedakan antara keduanya adalah lokasi atau tempat berjualnya warung angkringan tersebut.

Angkringan tradisional biasanya sederhana saja, yaitu gerobak dengan terpal yang dibangun di pinggir jalan dan dilengkapi oleh tikar untuk duduk para pelanggan. Sedangkan angkringan modern, mungkin bisa saja dibangun di pinggir jalan. Namun, biasanya lokasi yang dipilih lebih luas dan modern, seperti misalnya di ruko.

●       Pilihan Menu Angkringan

Aspek kedua yang paling membedakan antara warung angkringan tradisional dan modern adalah menu hidangan. Kamu tentu sudah familiar dengan menu warung angkringan seperti variasi sate, gorengan, nasi kucing dan minuman hangat.

Bedanya, jika kamu mengembangkan warung angkringan modern maka menu yang ditawarkan wajib lebih variatif. Misal, kamu dapat menghadirkan menu mie instan lengkap dengan telur dan sayuran, lalu ketersediaan variasi sate juga lebih banyak.

Jika pilihan menu angkringan kamu lebih variatif dan berkualitas, tentu kesempatan pelanggan akan mampir untuk mencicipi menu warung angkringan mu akan semakin besar.

Maka dari itu, kamu dapat mengikuti tren menu yang sedang digandrungi sekarang ini dan sediakan pada warung angkringan kamu. Jangan lupa untuk memerhatikan kualitas rasanya, ya!

●       Harga Menu Angkringan

Harga yang ditawarkan menjadi aspek ketiga yang wajib kamu pertimbangkan ketika mengembangkan bisnis warung angkringan tradisional ke modern. Walaupun disarankan kamu tak perlu membedakan selisih harga yang terlalu tinggi.

Kamu dapat menekan harga menu angkringan agar bertujuan tetap mempertahankan pelanggan. Salah satu caranya adalah dengan membuat variasi menu yang lebih banyak dan buat kemasan yang menarik dan eye catching untuk pelanggan pilih.

5 Tips Mengembangkan Warung Angkringan Menjadi Modern dengan Pinjaman Kilat!

Tidak dapat dipungkiri jika bisnis kuliner menjadi bisnis yang menjamur di Indonesia. Hal tersebut berdasarkan data hasil riset Statista yang mana pendapatan bisnis kuliner diprediksi dapat mengalami peningkatan sebesar 10,79% sampai tahun 2025. Kesempatan ini tentu tidak boleh kamu lewatkan.

Apabila kamu sudah menemukan beberapa aspek yang membedakan antara warung angkringan tradisional dengan modern. Maka, langkah selanjutnya adalah mengeksekusi proses pengembangan bisnis warung angkringan agar mendapatkan omzet yang lebih. Berikut ini tips yang dapat kamu perhatikan, yaitu:

●       Rincian Bujet Operasional

Tips pertama yang dapat kamu lakukan adalah melakukan rincian budget operasional untuk mengembangkan bisnis angkringan modern. Hal ini sangat penting karena jika kamu ingin mengembangkan bisnis, aspek budgeting adalah nomor satu yang wajib kamu atur.

Untuk mengembangkan bisnis angkringan modern, mudahnya kamu bisa mengajukan pinjaman KTA online dengan persyaratan yang mudah, serta cicilan yang tidak begitu besar. Jika sudah memiliki budget yang cukup, kamu dapat mulai memikirkan tentang operasional warung angkringan yang diinginkan.

●       Memilih Konsep dan Properti Dagang

Konsep warung angkringan yang erat dengan kesederhanaan, misal keberadaan gerobak di pinggir jalan dapat kamu ganti dengan konsep yang lebih modern.

Misal, kamu membuka warung angkringan di dalam ruko kecil dan membangun suasana atau ambience tenang sekaligus bersih. Kamu juga dapat menambahkan hiburan seperti live music sederhana dan sejenisnya.

Dijamin pelanggan akan penasaran dan lebih nyaman nongkrong berlama-lama di warung angkringan kamu. Modal yang wajib kamu miliki tentu relasi dengan aspek-aspek terkait, seperti musisi lokal yang dapat mengiringi pelanggan ketika menikmati menu.

●       Buat Menu Spesial Angkringan Modern

Nasi kucing, aneka gorengan dan sate tidak dapat dipisahkan dan terkenal dengan kekhasannya sebagai menu warung angkringan tradisional. Untuk mengembangkan bisnis angkringan yang lebih luas, kamu tidak perlu menghilangkan menu-menu tersebut.

Justru, kamu dapat menambahkan menu-menu yang sebelumnya tidak tersedia di dalam menu warung angkringan tradisional biasa. Misal, kamu dapat menambahkan sate-sate khas dimsum, menu mie instan sederhana dan sebagainya. Semakin banyak pilihan menu, maka semakin banyak kesempatan pelanggan lebih betah di warung angkringan kamu.

●       Promosi Angkringan yang Menarik

Sekarang ini, siapa yang tidak tertarik dengan promosi dan strategi pemasaran yang unik. Kamu juga dapat menggunakan promosi menarik agar para pelanggan tertarik untuk mampir ke warung angkringan milikmu. Promosi-promosi yang dapat kamu lakukan dapat secara offline maupun online.

Misal, kamu dapat menyebarkan informasi berupa selebaran untuk memberikan diskon. Atau, kamu juga dapat melakukan live session di media sosial dan mempertontonkan aktivitas kamu berjualan angkringan secara unik.

●       Daftarkan Angkringan pada Layanan Pesan Antar

Tips terakhir adalah mendaftarkan warung angkringan kamu pada layanan pesan antar. Saat ini, pelanggan tentu butuh yang serba praktis dan cepat tanpa harus datang langsung ke tempat. Maka dari itu, kamu juga dapat mendaftarkan warung angkringanmu pada layanan delivery.

Hal ini termasuk untuk meningkatkan service atau pelayanan pada pelanggan. Pastikan jika kamu mendaftarkan menu secara lengkap, ya! Hal ini dapat memudahkan pelanggan untuk memilih menu-menu sesuai ketersediaan di warung angkringanmu.

 

Mengembangkan bisnis warung angkringan modern tidak begitu sulit jika kamu memiliki kesiapan, seperti budgeting dan konsep bisnis. Hal ini dikarenakan warung angkringan merupakan “warung sejuta umat” yang jika dikelola dengan benar, maka pelanggan pasti akan datang.

Kabar baiknya, untuk urusan mengembangkan bisnis terdapat produk digibank KTA yang akan mendukung kamu. Pinjaman digibank KTA menawarkan berbagai keuntungan dan kemudahan yang mampu menunjang bisnis warung angkringan.

Cukup apply tanpa perlu melampirkan dokumen fisik, kamu bisa mendapatkan dana hingga Rp200 juta dengan approval 60 detik. Mengenai cicilan, kamu dapat melakukannya sampai 36 bulan.

Tunggu apalagi! Ubah dan kembangkan bisnis warung angkringan menjadi lebih modern dan luas dengan pinjaman kilat digibank KTA. Limit dan cicilan yang menguntungkan akan menjamin dan memperlancar bisnis kamu. Informasi lebih lanjut dan cara pengajuannya dapat klik di sini!