Semakin kesini, kebutuhan manusia tentu akan semakin meningkat. Hal ini juga tentu akan berkaitan dengan kebutuhan manusia akan dana untuk memenuhi kebutuhan hidupnya tersebut. Salah satu solusi untuk mendapatkan dana secara cepat adalah dengan melakukan pengajuan KTA atau Kredit Tanpa Agunan.
Biasanya, KTA digunakan untuk kebutuhan yang mendesak. Karena pengajuannya yang tidak perlu memberikan jaminan, tentu membuat orang semakin tertarik dengan jenis pinjaman satu ini. Untuk lebih jelasnya, mari kita ulas pada artikel berikut ini.
Sebelum Lakukan Pengajuan KTA, Pahami Dahulu Definisinya
Kredit Tanpa Agunan atau KTA merupakan produk pinjaman yang tidak membutuhkan agunan atau jaminan untuk mengajukannya. Namun, sekalipun tidak membutuhkan agunan, produk satu ini memiliki persyaratan tertentu yang harus dipenuhi nasabah.
Pihak bank tentunya akan menilai terlebih dahulu riwayat kredit calon nasabah untuk dapat menentukan apakah nasabah tersebut layak atau tidak untuk mendapatkan pinjaman tersebut. Umumnya, riwayat kredit yang dicek akan dilihat berdasarkan kredit lain misalnya, kredit motor, mobil, KPR, hingga pinjaman online.
Selain KTA, ada pula jenis pinjaman lain yang cukup diminati oleh nasabah yaitu produk kredit investasi. Untuk tahu lebih jelas mengenai kredit investasi, simak penjelasannya berikut ini.
Apa Itu Kredit Investasi?
Kredit investasi merupakan salah satu jenis pembiayaan atau pinjaman dana yang khusus diperuntukkan untuk modal usaha dengan jangka waktu tertentu. Jenis pinjaman satu ini dapat diberikan baik kepada individu maupun perusahaan.
Seperti jenis pinjaman lainnya, kredit investasi juga menentukan beberapa persyaratan tertentu yang harus dipenuhi oleh calon nasabah. Persyaratannya tentu berbeda dengan KTA.
Lalu Apa Perbedaan Antara KTA dengan Kredit Investasi?
Terdapat beberapa antara KTA dengan kredit investasi. Berikut ini beberapa perbedaannya yang perlu kamu ketahui :
● Perbedaan Program
KTA maupun Kredit Investasi memang sama-sama ditawarkan oleh bank, namun yang membedakannya adalah khusus untuk kredit investasi masuk ke dalam program pemerintah dengan tujuan untuk membantu pengembangan bisnis dengan skala kecil hingga besar.
● Tujuan Penggunaan
Pengajuan pinjaman KTA pada umumnya digunakan untuk kebutuhan yang lebih konsumtif seperti renovasi rumah, berlibur, biaya pernikahan, hingga biaya sekolah. Atau bisa juga digunakan sebagai dana talang untuk kondisi mendesak.
Sedangkan untuk kredit investasi digunakan untuk kebutuhan yang lebih produktif yaitu sebagai modal usaha untuk pengembangan usaha atau bisnis. Biasanya, pinjaman semacam ini digunakan untuk perbaikan tempat usaha, penambahan peralatan perusahaan atau peningkatan produksi.
● Persyaratan
Untuk pengajuan pinjaman KTA biasanya persyaratan KTA yang harus dipenuhi adalah sebagai berikut :
o Informasi Domisili Nasabah
Perlu kamu ketahui bahwa tidak semua produk KTA tersedia untuk seluruh masyarakat Indonesia. Pastikan terlebih dahulu bahwa daerah tempat tinggalmu termasuk ke dalam daftar pemberian KTA oleh bank yang bersangkutan.
o e-KTP dan NPWP
Sebagian besar bank mewajibkan kamu untuk menyiapkan KTP dan juga NPWP sebagai syarat wajib pengajuan pinjaman KTA. Namun, ada juga beberapa bank yang tidak mewajibkan penyetoran NPWP sebagai syarat wajibnya
o Penghasilan Tiap Bulan
Nasabah juga dipastikan harus memiliki penghasilan rutin perbulan. Untuk jumlah minimal penghasilannya sendiri, setiap bank memiliki standar yang berbeda-beda tergantung jenis KTA yang ditawarkan.
o Memiliki Kartu Kredit
Syarat lainnya yaitu untuk pinjaman dalam jumlah yang besar, mewajibkan nasabah untuk memiliki kartu kredit. Tak hanya itu, terdapat minimum limit kartu kredit yang tentu standarnya berbeda untuk setiap bank.
Sedangkan untuk pengajuan Kredit Investasi, persyaratan yang perlu dipenuhi adalah:
o Studi Kelayakan
Ini dilakukan untuk memberikan gambaran kepada bank tentang potensi keuntungan yang bisa dihasilkan oleh perusahaan kamu.
o Dokumen
Karena kredit semacam ini dapat diajukan baik oleh individu maupun perusahaan, tentu dokumen yang dibutuhkan pun memiliki perbedaan. Yang membedakannya yaitu, untuk perusahaan, tambahan dokumen yang diperlukan diantaranya SIUP, SK Menteri Kehakiman, SK Domisili dan Laporan Keuangan.
o Tidak Boleh Memiliki Pinjaman Lain
Nasabah diharuskan untuk tidak memiliki pinjaman di bank lain. Hal ini berkaitan dengan kemampuan kamu membayar cicilan nantinya.
● Tenor Pinjaman
Rata-rata tenor untuk tenor pinjaman KTA maksimal selama dua tahun saja, sementara untuk kredit investasi tenor pinjamannya bisa mencapai lima belas tahun. Tentunya setiap bank memiliki tenor pinjaman yang berbeda-beda.
● Maksimal Jumlah Pinjaman
Untuk jumlah pinjaman maksimal yang diajukan juga berbeda, namun rata-rata untuk jumlah pinjaman maksimal KTA adalah senilai 200 hingga 300 juta rupiah. Sedangkan untuk kredit investasi, jumlah maksimal pinjamannya ada yang bisa mencapai 25 milyar rupiah.
● Suku Bunga
Untuk suku bunga yang dikenakan oleh KTA biasanya cukup tinggi yaitu antara 10% hingga 23% per tahunnya. Itu mengapa kamu perlu mengetahui lebih jelas mengenai suku bunga yang diterapkan oleh bank pilihanmu.
Sementara untuk kredit investasi, suku bunga yang diterapkan berkisar antara 10% hingga 14%.
● Proses Pengajuan
Untuk proses pengajuan pinjaman KTA dapat dilakukan secara online maupun offline. Sementara untuk kredit investasi, kamu perlu datang langsung ke bank yang bersangkutan.
● Risiko Pinjaman
Dalam pengajuan pinjaman KTA terdapat beberapa risiko diantaranya biaya pelunasan yang dipercepat hingga kemungkinan ahli waris perlu menanggung sisa pinjaman, jika yang bersangkutan meninggal dunia.
Sementara untuk kredit investasi berisiko memakan waktu yang lebih lama dan proses birokrasi yang cukup panjang.
● Waktu Pengajuan
Proses pengajuan KTA bisa dikatakan relatif cepat yaitu sekitar 2-3 hari, bahkan untuk proses approvalnya hanya membutuhkan waktu 60 detik saja. Sementara untuk kredit investasi proses pengajuannya lebih lama.
● Fleksibilitas
Untuk KTA dapat dikatakan lebih fleksibel terkait penggunaannya, sementara untuk kredit investasi lebih terbatas karena hanya untuk modal usaha saja.
Tentunya kamu bisa menyesuaikan jenis pinjaman dengan kebutuhanmu. Namun jika kamu memilih KTA, kamu perlu memilih KTA yang tepat seperti digibank KTA karena prosesnya cepat & menguntungkan.
Untuk mengetahui produknya lebih detail dan melakukan pengajuan KTA, kamu dapat mengetahuinya dengan mengakses laman berikut ini https://www.dbs.id/digibank/id/id/pinjaman/produk-pinjaman/digibank-kta-instan.
Apply digibank KTA