balapan
30 Aug 2023

Jangan Lewatkan Tonton LIVE MotoGP Langsung, Makin Greget!

Kejuaraan balap motor MotoGP memang sudah terkenal di seluruh dunia dan ditonton oleh jutaan orang. Namun rasanya, menonton MotoGP secara langsung akan memberikan sensasi berbeda jika dibandingkan menonton lewat televisi. Kamu dapat mencoba menontonnya langsung dengan adanya fasilitas pinjaman kilat.

Namun masih ada orang yang belum mengenal betul mengenai MotoGP ini. Terdapat beberapa hal mengenai MotoGP yang perlu kamu ketahui mulai dari pengertian, peraturan, pembalap hingga jadwal pertandingannya. Lebih lengkapnya, cek artikel berikut ini.

MotoGP dan Klasifikasinya

MotoGP merupakan kejuaraan balap motor dunia yang mengikutsertakan pembalap yang berasal dari seluruh dunia. GP sendiri merupakan singkatan dari Grand Prix. Kejuaraan ini terdiri dari 18 seri balapan yang dilakukan di tiga belas negara dari empat benua.

Kejuaraan bergengsi ini juga diliput oleh televisi dari berbagai penjuru dunia. Para pembalap yang mengikuti kejuaraan ini dipersenjatai dengan sepeda motor berteknologi tinggi dengan mesin prototipe yang diterjunkan oleh tiga produsen besar yaitu Ducati, Yamaha dan Honda.

Kejuaraan ini didirikan oleh Federation Internationale de Motocyclisme (FIM) pada tahun 1949 dan sudah memasuki tahun ke-65. Ini merupakan kejuaraan motor tertua di dunia dengan tiga  kelas balap utama, yaitu :

●       Moto3

Kelas balap ini untuk motor dengan kapasitas mesin 250cc. Usia maksimal untuk pembalap di kelas ini adalah 28 tahun dan usia minimal di 16 tahun. Namun khusus untuk pembalap dengan Wild Card atau yang baru dikontrak dan mengikuti balapan di Moto3 pertama kalinya, usia maksimal mengikuti balapan adalah 25 tahun.

●       Moto2

Kelas balap ini untuk motor dengan kapasitas mesin 600cc.Usia minimal untuk mengikutinya adalah 16 tahun. Dalam kelas balap ini, Honda menjadi satu-satunya pemasok mesin dan Dunlop sebagai satu-satunya penyedia ban.

●       MotoGP

Kelas balap satu ini merupakan kelas paling tinggi untuk mengadu bakat-bakat terbaik dalam dunia balap motor. Kejuaraan ini diperuntukkan untuk motor dengan kapasitas mesin 1000cc. Usia minimum untuk mengikuti kejuaraan ini adalah 18 tahun.

Jadwal MotoGP 2023

Untuk tahun 2023, MotoGP kembali digelar dengan melangsungkan 20 seri di 18 negara yang berbeda. Berikut jadwal penyelenggaraan MotoGP tahun 2023

  • 20 Agustus 2023 : Red Bull Ring – Austria
  • 3 September 2023 : Catalunya – Barcelona
  • 10 September 2023 : Misano – San Marino
  • 24 September 2023 : Buddh – India
  • 1 Oktober 2023 : Motegi – Jepang
  • 16 Oktober 2023 : Mandalika – Indonesia
  • 22 Oktober 2023 : Phillip Island – Australia
  • 29 Oktober 2023 : Buriram – Thailand
  • 12 November 2023 : Sepang – Malaysia
  • 19 November 2023 : Lusail – Qatar
  • 26 November 2023 : Ricardo Tormo – Valencia

Dari 20 seri MotoGP yang berlangsung tahun 2023, berikut ini nama-nama pembalap yang akan ikut serta:

  • Aprilia Racing : #12 Maverick Vinales dan #41 Aleix Espargaro
  • Ducati Lenovo Team : #23 Enea Bastianini dan #63 Francesco Bagnaia
  • Monster Energy Yamaha : #20 Fabio Quartararo dan #21 Franco Morbidelli
  • Red Bull KTM Factory Racing : #33 Brad Binder dan #43 Jack Miller
  • Repsol Honda : #36 Joan Mir dan #93 Marc Marquez
  • Tech 3 GASGAS Factory Racing : #37 Augusto Fernandez* dan #44 Pol Espargaro
  • LCR Honda Idemitsu-Castrol : #30 Takaaki Nakagami dan #42 Alex Rins
  • CryptoDATA Aprilia RNF : #25 Raul Fernandez dan #88 Miguel Oliveira
  • Prima Pramac Racing : #5 Johann Zarco dan #89 Jorge Martin
  • Mooney VR46 Racing Team : #10 Luca Marini dan #72 Marco Bezzecchi
  • Gresini Racing : #49 Fabio di Giannantonio dan #73 Alex Marquez

Tips Menonton MotoGP secara Live Bersama Pinjaman Online

Jika kamu berniat untuk menonton MotoGP secara langsung di sirkuit favoritmu, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan. Apa saja itu? Berikut adalah poin-poin dan penjelasannya:

●     Siapkan Rencana Transportasi dan Akomodasi

Sebelum kamu pergi menonton, pastikan untuk menyiapkan rencana penggunaan transportasi seperti tiket pesawat, pilihan kendaraan dari penginapan ke lokasi pertandingan dan sebaliknya.

Kamu juga perlu menyiapkan akomodasi selama berada disana. Kamu dapat memilih tempat seperti hotel, motel atau bahkan villa untuk beristirahat. Pastikan jaraknya dekat dengan lokasi pertandingan, harga sesuai budget dan pemesanan dilakukan dari jauh-jauh hari.

●     Membeli Tiket Pertandingan dari Jauh Hari

Untuk menghindari kemungkinan kehabisan tiket pertandingan, kamu sangat disarankan untuk memesan tiket pertandingan dari jauh-jauh hari. Pilihlah harga tiket yang sesuai dengan kemampuanmu dan membeli di situs resmi MotoGP. Sebelum membeli, pastikan kamu membaca syarat dan ketentuan yang berlaku terlebih dahulu.

●     Pilihlah Tempat Duduk yang Tepat

Terdengar sepele, namun memilih tempat duduk merupakan hal yang cukup penting untuk kamu perhatikan. Perlu kamu ingat bahwa setiap tempat duduk memiliki sudut pandang yang berbeda-beda. Itu mengapa penting bagi kamu memilih tempat duduk yang tepat agar memungkinkan kamu dapat melihat sisi lintasan sebanyak mungkin.

Kamu dapat memilih tempat duduk yang berada di tikungan atau di trek yang lurus dimana sebagian besar momen balapan terjadi. Jangan memilih tempat duduk yang terlalu dekat dengan lintasan karena dapat berbahaya jika sesuatu yang tidak diinginkan terjadi di lintasan.

●     Membawa Perlengkapan Seperlunya

Pastikan untuk membawa perlengkapan yang esensial dan seperlunya saja seperti kartu identitas, tiket, kacamata hitam, topi, krim tabir surya, air minum, handphone atau kamera dan obat darurat. Gunakan pula pakaian yang nyaman dan sesuai dengan cuaca disana.

●     Datanglah Lebih Awal

Hal penting lainnya yang perlu kamu perhatikan adalah pastikan untuk datang ke lokasi MotoGP lebih awal agar kamu memiliki waktu yang cukup untuk menemukan tempat dudukmu. Tak hanya itu, dengan datang lebih awal, kamu dapat berkeliling di sekitar sirkuit untuk menikmati berbagai fasilitas yang disediakan.

Itu dia beberapa info penting mengenai pelaksanaan MotoGP. Jika kamu berniat untuk menontonnya dan kebingungan mengenai dana, tenang saja pinjaman kilat DBS KTA dapat menjadi solusi terbaik untukmu. Pinjaman Kredit Tanpa Agunan ini menjadi pilihan tepat untuk mendapatkan dana hingga Rp200 juta.

DBS Indonesia berkomitmen menghadirkan digibank sebagai digital banking terbaik. Wujudkan keinginanmu menonton MotoGP secara live dan tak perlu khawatir untuk biaya, serahkan pada DBS KTA.

Apabila kamu tertarik dengan informasi lebih lanjut mengenai pinjaman kilat DBS KTA dan promo lainnya, caranya cukup mudah. Cari tahu langkah apply, hingga syarat dan ketentuan mendapatkan pinjaman ini dengan klik di sini.

 

 

Apply digibank KTA