Investasi untuk Kejar Ambisi
04 Jul 2019

SBR007

SBR007 Investasi untuk Kejar Ambisi

Punya banyak mimpi bisa dimulai dengan menabung Yuk, kenalan dengan investasi SBR007, yaitu obligasi yang diterbitkan Pemerintah dengan jangka waktu selama 2 tahun dan  akan dijual mulai 11-25 Juli 2019

 

Nomor kodenya memang sama sih 007, tapi bond yang satu ini jelas lebih hebat dari James Bond yang sekadar cerita fiksi  dapat bantu kamu untuk wujudkan semua ambisi kamu, misalnya jalan-jalan mewah ke luar negeri, biaya nikah di Bali invite semua family, bahkan sampai punya rumah biar gak nebeng lagi sama mertua!

 

Kamu bisa berinvestasi SBR007 secara online melalui mitra distribusi (midis) yang sudah ditetapkan. Salah satu midis yang ditunjuk adalah PT. Bank DBS Indonesia melalui digibank untuk memasarkan SBR007.

 

Yang menarik, menurut Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sejak produk SBR dirilis di awal tahun 2019 (SBR005 dan SBR006), generasi milenial dengan rentang usia 19-39 tahun menjadi kelompok yang paling banyak membeli dengan komposisi sebesar 52,41% dibanding kategori umur lainnya.  Angka ini menunjukkan kalau generasi milenial makin melek terhadap pentingnya investasi dalam bentuk membeli surat utang negara. Jadi, tidak heran kalau government bond disebut juga sebagai produk investasi favorit kekinian. Tapi apa sih yang membuat investasi government bond ini menguntungkan buat milenial?

 

Yang pertama kupon yang kamu dapetin kompetitif banget. Nah, kupon ini akan ditransfer tiap bulannya langsung ke Tabungan digibank kamu. Sederhananya, sembari nunggu pencairan hasil investasi selama 2 tahun, kamu tetap dapetin penghasilan per bulannya. Asyik banget, kan? Sebagai gambaran juga untuk penjualan SBR006 yang sudah berlangsung sebelumnya, kupon minimal yang diberikan 7.95% per tahun nya lho!

 

Pingin tahu bagaimana cara penghitungan kuponnya? Kupon akan mengacu pada perkembangan 7 Day Reverse Repo Rate yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia, dengan jaminan kupon minimal (floating with floor) sampai dengan jatuh tempo. Jadi, ada kemungkinan nominal kuponnya naik, tapi tidak bisa turun lebih rendah daripada batas minimal yang udah ditentukan.

 

Sama halnya seperti yang udah pernah dijelasin di artikel sebelumnya, pembayaran imbal hasil dan pokok investasi saat transaksi pembelian government bond dilindungi oleh Undang-Undang (UU) APBN dan UU No. 24 Tahun 2002. Jadi, kamu tidak perlu khawatir uangnya hilang atau nilai investasinya berkurang.

 

Selain itu, ada juga fasilitas early redemption atau pencairan lebih awal tanpa dikenakan biaya. Masa pencairan lebih awal ini adalah pilihan dan biasanya bisa diambil setelah setahun berinvestasi. Sedangkan, jumlah yang bisa dicairkan pun maksimal hanya separuh dari investasi awal dengan sisa saldo Rp1 juta.

 

Nah, meskipun masa penawaran belum dibuka, tapi kamu udah bisa daftar duluan secara online di digibank. Untuk kamu yang belum punya nomor SID, kamu bisa melakukan pendaftaran SID langsung melalui Aplikasi digibank by DBS . Selain registrasi dan transaksi, memantau investasinya juga bisa dilakukan dari mana aja dan kapan aja. Kamu bisa dapetin info selengkapnya tentang SBR007 di sini.

 

Dengan kemudahan berinvestasi SBR007 yang disediakan sama digibank, makin bikin digibank intelligent di segala hal. Download Aplikasi digibank di Play Store dan App Store untuk dapetin berbagai fitur banking unggulan yang selalu membebaskanmu.

 

Gimana, menarik bukan? Ingat, melalui investasi kamu dapat mengejar ambisi. Daripada uang kamu tidak dikelola dengan baik, mending berinvestasi di SBR007 biar masa depan lebih pasti. Sayang kan kalau kamu punya uang lebih, tapi tidak tersisa di rekening karena dihabisin begitu aja?