Raup Keuntungan dengan Reksadana Terproteksi
13 Sep 2021

Raup Keuntungan dengan Reksadana Terproteksi

Alih-alih hanya sekadar menabung, investasi merupakan cara pengembangan kekayaan terbaik bagi Anda. Salah satu instrumen investasi yang cukup ramai peminat adalah reksadana. Jika selama ini Anda hanya tahu ataupun terlibat dalam transaksi reksadana konvensional seperti pasar saham, pasar uang, dan lain sebagainya, maka ada baiknya Anda juga berkenalan dengan Reksadana Terproteksi. Apa yang membedakan reksadana konvensional dengan reksadana terproteksi? Apa yang sebenarnya diproteksi oleh reksadana ini? Mari kita bahas di bawah ini.

Reksadana terproteksi melindungi 100% pokok investasi sampai pada saat jatuh tempo dan umumnya dialokasikan pada surat utang (obligasi) baik yang diterbitkan oleh pemerintah maupun korporasi. Tak heran reksadana ini memiliki karakteristik yang mirip dengan obligasi dalam hal pendapatan keuntungannya. Biasanya komposisi alokasi investasinya berkisar antara 70-100% ke dalam obligasi dan sisanya ke dalam instrumen pasar uang. Dengan begitu, keuntungan reksadana yang didapatkan juga lebih menjanjikan dan terjamin.

DBS Treasures memiliki beberapa jenis produk reksadana terptoteksi yang ditawarkan. Salah satunya adalah reksadana terproteksi Batavia Proteksi Maxima 20 atau dikenal juga dengan nama BPMAX20. Produk ini menggunakan denominasi rupiah dengan menerapkan buy and hold until maturity sebagai strategi investasinya dan dialokasikan pada instrumen investasi berupa surat utang (obligasi). Fitur khusus yang dimiliki oleh produk BPMAX20 ini adalah adanya proteksi terhadap pokok investasi pada saat jatuh tempo apabila terjadi gagal bayar (wanprestasi) dari surat utang (obligasi), termasuk pula pihak-pihak yang terlibat dalam portofolio investasi, yang menjadi tempat dana modal investasi Anda dialokasikan.

BPMAX20 menggunakan instrumen obligasi seperti yang dikeluarkan dari PT Astra Sedaya Finance (Rating idAAA Fitch) dan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (Rating idAA- Fitch). PT Batavia Prosperindo Aset Manajemen (Batavia) sebagai salah satu pelopor dalam industri investasi reksadana di Indonesia bertindak selaku pengelola produk ini dengan didukung oleh personil yang kuat dalam mengelola strategi investasi. Per maret 2020, Batavia dipercaya untuk mengelola dana sebesar Rp 44,46 triliun. Bagi investor, BPMAX20 dapat juga dijadikan pilihan yang menarik dalam melengkapi portofolio investasi yang sudah dimiliki sebelumnya. Investor dapat menerapkan komitmen berjangka waktu tertentu agar bisa menikmati potensi imbal hasil yang menggiurkan per periode tertentu (biasanya 3 bulan).

Sebagai salah satu produk investasi yang dikelola oleh pihak yang kredibel, BPMAX20 tentu memiliki keunggulan-keunggulannya tersendiri,. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Potensi imbal hasil yang menarik sebesar 6% per tahun. Imbal hasil yang didapatkan dari investasi dibagikan langsung ke rekening tabungan Anda setiap 3 bulan sesuai dengan tanggal pembayarannya.

  • Jaminan perlindungan 100% terhadap pokok investasi selama investor memegang investasi (tidak ada tindakan jual atau beli yang dilakukan pada investasi yang berlangsung) sampai tanggal tanggal jatuh tempo. 

Bank DBS Indonesia yang dinobatkan sebagai bank teraman di Asia oleh Global Finance selama 12 tahun berturut-turut (2009-2020), menyediakan produk reksadana terproteksi yang dapat diakses melalui bank prioritas DBS Treasures. Terdapat keuntungan reksadana yang bisa Anda dapatkan dengan membeli investasi reksadana terproteksi melalui DBS Treasures, di antaranya:

  • Investasi pada aset yang terpercaya
    Investasi reksadana terproteksi di DBS treasures akan dikelola oleh PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen yang memiliki portofolio dan reputasi yang baik, sehingga investasi Anda akan ditempatkan pada instrumen investasi yang tepat, strategis, dan berpotensi meraup keuntungan menarik.

  • Panduan agar bijak berinvestasi
    DBS Treasures memiliki tim ahli finansial yang andal, teliti, aktual, dan proaktif dalam menyampaikan analisa pasar serta peluang investasi terkini, sehingga Anda bisa menghemat waktu dan melihat lebih jelas peluang yang cukup menjanjikan dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Untuk dapat menikmati keuntungan reksadana terproteksi, Anda hanya perlu bergabung menjadi nasabah perbankan prioritas DBS Treasures dengan penempatan dana mulai dari Rp500 juta. Setelah bergabung, Anda akan mendapatkan strategi manajemen kekayaan yang menimbang dan mengukur kebutuhan Anda secara cermat, sehingga Anda dapat yakin menentukan keputusan yang tepat di waktu yang tepat. selain itu, DBS Treasures juga menyediakan Fasilitas Kuasa Instruksi Melalui Telefon. Dengan fasilitas ini, Anda dapat melakukan transaksi atau pengambil tindakan terkait investasi Anda tanpa perlu repot-repot menyempatkan waktu untuk datang ke kantor Bank DBS terdekat.