Why Us

Berakar di Asia. Dibangun untuk kekayaan global.

Berkantor pusat dan terdaftar di Singapura, DBS merupakan salah satu bank terkemuka di Asia yang melayani lebih dari 12 juta nasabah di 19 pasar. Kehadiran kami yang terus berkembang di Indonesia, Singapura, Hong Kong, Taiwan, India, dan Tiongkok memperkuat pemahaman kami terhadap ekosistem wealth management di Asia. Untuk tetap unggul di pasar global yang terus berkembang, kami terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi digital terbaik guna menghadirkan layanan pengelolaan kekayaan berkelas dunia.

 

Keahlian Global, Perspektif Asia

Jangkauan global, fondasi kuat di Asia

Dari pusat wealth management kami di Indonesia dan Singapura, kami menghubungkan Anda dengan beragam peluang di pasar terkemuka dunia.

Akses insights global dari para pakar

Ambil keputusan dengan lebih percaya diri berkat panduan dan insight dari sudut pandang Asia. Chief Investment Office regional kami mengulas perubahan dari waktu ke waktu, menghadirkan expert discussion untuk membuka wawasan bisnis global maupun lokal dengan beragam topik seperti Tech Driven Transformation In Shenzhen & Hong Kong hingga Indonesia's New Leadership: Key Opportunities.

 

Pilihan solusi yang dirancang khusus

Perluas portofolio kekayaan Anda dengan 200+ produk terkurasi. Nikmati akses ke pasar global dan lokal, temukan sektor inovatif serta peluang yang sejalan dengan aspirasi Anda.  

 

Kelengkapan digital, Ketajaman Advisory

Strategi investasi yang dipersonalisasi oleh pakar

Tim pakar mempersonalisasi strategi portofolio yang akan didiskusikan secara proaktif dan menyeluruh melalui Relationship Manager (RM) serta memberikan rekomendasi pilihan produk investasi sesuai profil risiko Anda.

Kapabilitas digital lengkap untuk tangkap peluang

Didukung kapabilitas digital dan insight yang dipertajam teknologi AI, berbagai channel berikut akan mengirimkan alert notification berupa peluang global dan lokal yang dapat Anda optimalkan:

  • Whatsapp RM
  • Whatsapp Business
  • Email
  • Aplikasi DBS digibank untuk kemudahan berinvestasi, transaksi valas, dan deposito di 10 mata uang asing 24/7. Info selengkapnya.

 

Solusi Strategis, Tangguh & Berkelanjutan

Optimalkan Melalui Jaringan DBS

Raih peluang lebih luas dengan solusi kekayaan berkelas dunia yang menyeluruh dan strategis, termasuk event eksklusif yang menghadirkan diskusi pakar dan networking bersama mitra usaha potensial. Diperkuat oleh stabilitas dan keamanan jaringan DBS se-Asia.

Pertahankan saldo minimum Rp1 Miliar di DBS Indonesia, dapatkan beragam keuntungan seperti:

  • Akses pembukaan rekening di jaringan DBS
  • Transfer Real-time ke 25 negara*
  • Tarik tunai darurat s.d. US$5.000/hari*
  • Pilihan keistimewaan dari traveling, wellness, hingga education di Asia
  • KrisFlyer Miles s.d. 100.000 melalui Program Internasional Wealth & aktivitas perbankan di DBS Indonesia*

*S&K Berlaku, diskusikan dengan Relationship Manager Anda untuk informasi selengkapnya.

 

Bank Terbaik Dunia & Teraman se-Asia

DBS telah dinobatkan sebagai Bank Teraman di Asia selama 16 tahun berturut-turut, menjadikan bukti kekuatan dan stabilitas finansial yang dapat diandalkan, kini dan masa mendatang.

Mendampingi Langkah Global Anda

Manfaatkan jaringan DBS se-Asia untuk memperluas bisnis, sekaligus mendukung pendidikan anak Anda di luar negeri.

 

Diskusi Pakar

Ikuti expert discussion untuk networking dan insight terkini, mencakup topik finansial, sektor industri, hingga legacy planning, langsung dengan para pakar se-Asia Pasifik.

Monthly & Annual Market Update
2025 2H Outlook & Policy Moves: Navigating Growth with Mutual Funds
Chief Investment Office Insight
Opportunities in the New World Order
Asian Insights Conference
Growth in a Changing World
Spring Festival
Year of the Snake:
The Trusted Radiant Path
Expert Connection
Tech Driven Transformation: Evolving Business, Emerging Lessons in Shenzhen & Hong Kong
NextGen Excursion
Empowering Upcoming Leaders in Finance & Business Transformation

 

 

Mulai perluas kekayaan Anda bersama kami

Investasi mulai dari Rp1 miliar

Raih insight dan kekayaan global melalui keahlian pakar serta kelengkapan digital.

Nikmati akses ke jaringan kami di Indonesia, Singapura, Hong Kong, Taiwan, India, dan Tiongkok.

Bergabung dengan DBS Treasures

 

Berdomisili di luar Indonesia?

See our Temukan solusi perbankan internasional kami untuk mendukung kebutuhan lintas negara Anda.