natal
29 Oct 2023

Sangat Meriah, Mari Rayakan Natal di 7 Negara Ini

Natal adalah momen penting yang harus dirayakan dengan penuh persiapan. Bahkan, banyak orang memilih menghabiskan momen Natal di tempat yang spesial bersama keluarga. Kredit tanpa agunan dapat kamu manfaatkan untuk rayakan natal di luar negeri.

Menghabiskan malam Natal di tempat yang indah akan menciptakan kenangan yang tidak terlupakan. Dua bulan lagi, hari besar ini akan segera tiba membawa kebahagiaan.

Tahukah kamu? Beberapa negara memiliki perayaan Natal yang unik dan meriah. Mulai dekorasi mewah hingga suasana yang sakral, beberapa negara berikut bisa menjadi pilihan untuk dikunjungi bersama keluarga.

7 Rekomendasi Negara untuk Rayakan Natal

Sejumlah negara memiliki cara tersendiri untuk merayakan natal. Beberapa negara memilih merayakannya dengan meriah. Sementara itu, terdapat juga negara yang merayakannya dengan tenang dan sakral.

Lantas, apa saja negara yang menjadi pilihan terbaik untuk rayakan Natal? Simak daftarnya di bawah ini:

●     Jepang

Jepang terkenal dengan perayaan Natal-nya yang meriah, terutama di Kota Tokyo. Di sini, kamu akan terkagum-kagum dengan dekorasi lampu yang gemerlap. Tokyo memiliki tradisi merayakan Natal dengan heboh, dekorasi tersebut juga dapat kamu lihat sepanjang jalan.

Dikutip dari nusatrip, terdapat juga tradisi unik seperti membuat kue tart stroberi dan memasak ayam goreng. Gemerlap Kota Tokyo dapat menjadi pilihan untuk miliki momen Natal yang meriah.

●     Yunani

Selain menjadi tempat terbaik untuk honeymoon, Yunani merupakan pilihan tepat untuk merayakan Natal. Yunani memiliki tradisinya sendiri dalam melaksanakan Natal. Di sini, semua tempat wisata dihias dengan meriah. Berbagai ornamen Natal pun menghiasi kota dengan indah.

Jika berkunjung ke Yunani, Kota Athena dapat menjadi destinasi pilihan. Kota kelahiran filsuf ini memiliki berbagai bangunan indah, juga tempat makan dan belanja untuk menikmati liburan Natal.

Beberapa tempat seperti Monastiraki, Kolonaki, dan Plaka memiliki toko yang menawarkan diskon jelang malam Natal atau tahun baru. Tempat yang cocok untuk berbelanja oleh-oleh ketika berlibur dan merayakan Natal.

●     New York, Amerika

Kota New York di Amerika memang pilihan favorit banyak orang untuk merayakan Natal. Kemegahan dan kemewahan sangat terlihat lewat dekorasi yang diterapkan.

Salah satu yang menjadi ikonik yaitu pohon terbesar Rockefeller center yang telah didekorasi dari awal Desember. Selain itu, terdapat juga acara menarik seperti New York Ballet yang melengkapi suasana Natal kamu. Tertarik mengunjungi kota ini?

●     Vatikan

Vatikan dapat menjadi tempat pilihan untuk memiliki momen Natal yang lebih sakral. Di tempat ini, perayaan dilakukan pada sebuah pusat gereja Katolik besar. Sensasi spiritual dan kesakralan yang luar biasa akan dirasakan di sini.

Adegan kelahiran Yesus juga dilangsungkan di sepanjang kota. Hal ini membuat setiap jalan ramai dan di samping suasana yang sakral.

Kemudian, kamu bisa mengunjungi berbagai tempat menarik. Salah satunya Gereja Santa Maria yang terletak di Bukit Capitoline. Selain itu, kamu juga bisa mengunjungi pusat perayaan, Basilika St. Peter menjelang malam untuk mengikuti Misa.

●     Filipina

Tertarik menghabiskan Natal di Asia Tenggara, maka Filipina adalah pilihan tepat. Mayoritas penduduk negara ini memang beragama Nasrani. Suasana Natal yang disuguhkan pun sangat kental dan lebih sakral.

Dikutip dari sibukliburan, perayaan Natal di Filipina dilakukan selama 4 bulan. Perayaan ini dimulai sejak September dan menjadi yang paling lama di dunia.

Di sini, kamu juga bisa mengunjungi berbagai tempat wisata dan melihat perayaan Natal masyarakat setempat. Kamu juga akan menjumpai penjaga toko, pengemudi becak, hingga sopir mengucapkan kata selamat Natal dengan ramah.

●     Prancis

Ketika memikirkan tempat terbaik untuk menghabiskan malam Natal, Prancis selalu terbesit dalam benak banyak orang. Tidak heran, negara ini memang memiliki pemandangan yang begitu cantik, khususnya di Kota Paris.

Setiap sudut kota bersolek dengan dekorasi yang gemerlap. Sepanjang jalan, kamu akan melihat lampu-lampu yang saling berkedip. Selain itu, guguran salju yang hinggap di bangunan menambah suasana hangat yang romantis.

Berbagai spot ikonik akan melengkapi momen Natal kamu. Pemandangan indah dari Menara Eiffel hingga roda Ferris raksasa membuat Natal tidak terlupakan.

Beberapa negara di atas adalah rekomendasi terbaik untuk dikunjungi saat Natal. Mana negara pilihan kamu?

Tips Berlibur Natal ke Luar Negeri Bersama Keluarga

Setelah memutuskan tempat berlibur, kamu perlu menyiapkan berbagai hal. Liburan Natal ke luar negeri memerlukan persiapan yang tidak sedikit. Tenang saja, mari simak tipsnya berikut ini:

●     Miliki Rencana yang Matang

Menghabiskan libur Natal bersama keluarga di tempat yang jauh memerlukan rencana yang matang. Adapun kamu perlu memutuskan waktu keberangkatan, tempat yang akan dikunjungi, hingga keperluan lain.

Dengan perencanaan yang matang, liburan lebih terstruktur dan kamu bisa menentukan budget yang pasti.

●     Miliki Dana Liburan

Jika semua agenda sudah terencana, kamu perlu mempersiapkan dana liburan. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menabung. Namun, penting untuk diingat bahwa jumlah yang disisihkan tidak boleh berdampak pada pengeluaran lainnya.

Untuk menghindari hal tersebut, usahakan untuk tidak menabung lebih dari 5  atau 10 persen penghasilan untuk liburan. Dengan cara ini, kesehatan keuangan kamu tidak akan terpengaruh. Bahkan, kamu juga bisa memanfaatkan pinjaman online KTA sebagai dana dukungan.

●     Menyiapkan Mata Uang Negara Destinasi

Walaupun sekarang banyak transaksi yang dilakukan dengan kartu kredit, kamu perlu memiliki uang lokal negara tersebut. hal ini agar kebutuhan tercukupi tanpa banyak memotong dana di kartu kredit atau debet.

Kamu bisa menukarkan uang dengan mata uang lain dari Indonesia. Selain itu, membawa uang berbentuk Dollar AS juga diperlukan untuk berjaga-jaga.

●     Miliki Dana Lebih Sebesar 20%

Walaupun seluruh kebutuhan sudah terhitung, tidak menutup kemungkinan kamu memerlukan dana untuk hal-hal mendadak. Oleh karena itu, milikilah dana darurat sebesar 20% dari total anggaran. Dengan begitu, lebaran menjadi lebih tenang.

●     Miliki Dana Oleh-Oleh

Berlibur ke luar negeri tidak lengkap tanpa membawa oleh-oleh. Kamu juga harus menyiapkan dana tersendiri untuk keperluan ini. Terlebih, keinginan berbelanja pasti lebih tinggi selama liburan.

Oleh-oleh untuk keluarga besar juga tidak boleh terlupakan, bukan? Bila perlu, kamu juga bisa menghitung siapa saja yang akan menerima oleh-oleh tersebut.

Itulah rekomendasi negara untuk berlibur Natal dan tips yang perlu diikuti. Berlibur ke negara di atas memerlukan dana lebih, apalagi jika kamu berpergisn bersama keluarga pastinya diperlukan dana yang besar untuk berbagai keperluan.

Tenang saja, sekarang terdapat kredit digibank KTA yang dapat digunakan sebagai dana traveling atau liburan. Kredit ini memiliki syarat pengajuan praktis, tanpa ribet, dan tanpa memerlukan berkas fisik. Bahkan limitnya bisa mencapai Rp200 juta dengan waktu approval hanya 60 detik.

Bersama kredit tanpa agunan digibank KTA, liburan Natal menjadi lebih berkesan. Mari lengkapi persyaratan dan ajukan sekarang. Tunggu apalagi? Dapatkan informasi lengkapnya di sini.

 

 

Apply digibank KTA